Loading...
You are here:intronesia/introSport./Hasil Piala Dunia U-17 Group E: Prancis 1 - 0 Korea Selatan
Prancis U-17 memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 usai mengalahkan Korea Selatan 1-0 di matchday kedua, Rabu (15/11)
Prancis U-17 memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 usai mengalahkan Korea Selatan 1-0 di matchday kedua, Rabu (15/11) ANTARA FOTO /Sigid Kurniawan

Hasil Piala Dunia U-17 Group E: Prancis 1 - 0 Korea Selatan

16.11.2023 04:40 WIB
1-2 menit

Timnas Prancis U-17 memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 usai mengalahkan Korea Selatan 1-0 di matchday kedua, Rabu (15/11).

Prancis langsung tancap gas sejak menit awal pertandingan. Les Blues kemudian mampu unggul cepat di menit kedua berkat gol Ismail Bouneb.

Berawal dari situasi sepak pojok, umpan Ismail Bouneb disambut Mathis Amogou dengan manis. Penjaga gawang Korea Selatan, Hong Seong Min tak berkutik menahan derasnya bola.

Korea Selatan mencoba memberikan perlawanan untuk menghindari kekalahan. Pada menit ke-20 mereka punya peluang melalui Kim Myeong Jun namun tembakannya masih mampu dibendung kiper Prancis, Mathys Niflore.

Prancis mencoba menggandakan keunggulan lewat serangan cepat, namun tak ada satupun peluang yang bisa dituntaskan jadi gol. Skor 1-0 untuk keunggulan Prancis bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Korea Selatan mencoba mengambil inisiatif serangan. Je Ho Woon punya kesempatan emas pada menit ke-69 memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti namun masih mampu ditangkap Mathys Niflore.

Korea Selatan melancarkan beberapa ancaman berbahaya di pengujung laga namun masih bisa dipatahkan. Prancis pun berhasil mempertahankan keunggulan 1-0.

Hasil ini memastikan Prancis lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 usai meraup dua kemenangan dengan raihan enam poin. Amerika Serikat juga lolos ke fas knock out dengan raihan enam poin.

Jumlah poin Prancis dan Amerika Serikat sudah lagi tak terkejar dua tim lain yang belum meraih angka mesti menyisakan satu pertandingan.

Cek berita, artikel, dan konten INTRONESIA di Google News