Menang Race 2 Malaysia, Veda Ega Pratama Kunci Gelar Juara Asia Talent Cup 2023

12.11.2023 11:17
2-3 menit
Veda Ega Pratama mencetak sejarah sebagai pembalap Indonesia pertama yang meraih gelar juara di ajang Asia Talent Cup
Veda Ega Pratama mencetak sejarah sebagai pembalap Indonesia pertama yang meraih gelar juara di ajang Asia Talent Cup @AsiaTalentCup

Pembalap muda Indonesia Veda Ega Pratama memastikan diri menjadi juara umum Asia Talent Cup 2023 setelah memenangkan Race 2 Malaysia di Sepang, Minggu 12 November 2023.

Veda Ega Pratama sekaligus berhasil mencetak sejarah dengan menjadi pembalap Indonesia pertama yang meraih gelar juara di ajang Asia Talent Cup.

Memulai balapan dari posisi kelima, Veda Ega langsung tampil agresif dan berhasil ke posisi dua di tikungan pertama. Tak berapa lama berselang, pembalap muda asal Gunung Kidul ini mengambil alih pimpinan balapan dari Takahira.

Memasuki lap ketiga, Veda Ega terlempar ke posisi tujuh. Di depan, enam pembalap Jepang termasuk Odaki yang menjadi rival terdekat Veda Ega dalam perebutan gelar juara Asia Talent Cup 2023.

Veda Ega kembali mengambil alih pimpinan balapan setelah tikungan tiga di lap kelima. Aksi Veda Ega membuat penonton jantungan ketika duel dengan Odaki dan Riichi Takahira. Ketiganya nyaris bersenggolan di tikungan terakhir menjelang lap kelima berakhir.

Memasukin putaran keenam, Odaki mengambil alih peringkat pertama dari Veda. Persaingan di grup depan tetap ketat dengan lima pembalap Jepang melawan Veda Ega.

Ketika balapan menyiasakan lima lap, Veda memimpin balapan dengan jarak 0,4 detik dari Odaki. Terjadi pertarungan sengit antar sesama pembalap Jepang, Ezawa melawan Odaki, situasi ini tentu menguntungkan Veda Ega untuk melesat sendirian di depan.

Veda Ega berhasil melintasi garis finis dengan catatan waktu 25 menit 37,216 detik. Ia unggul 1,877 detik dari Zen Mitani yang ada di posisi kedua.

Dengan kemenangan ini, Veda Ega Pratama berhasil mengoleksi 206 poin. Ia unggul 69 angka dari Amon Odaki yang ada di posisi kedua.

Walaupun Asia Talent Cup masih menyisakan satu seri lagi di Qatar, Veda Ega Pratama sudah dipastikan tidak akan bisa tersentuh oleh pembalap-pembalap lainnya di klasemen Asia Talent Cup 2023.

Hasil Race 2 Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) Round 5 Sepang Malaysia 2023

1. Veda Ega Pratama (INA) 25:27.216
2. Zen Mitani (JPN) +1.887
3. Ryota Ogiwara (JPN) +2.998
4. Riichi Takahira (JPN) +7.078
5. Amon Odaki (JPN) +2.202
6. Levi Kwan Russo (AUS) +17.171
7. Jakkreephat Phuettisan (THA) +17.355
8. Marianos Nikolis (AUS) +18.200
9. Hafizd Fahril Rasyadan (INA) +31.640
10. Kiattisak Singhapong (THA) +31.916
11. Chessy Meilandri (INA) +31.992
12. Sarthak Chavan (IND) +36.892
13. Ahmad Darwisy (MAS) +41.147
14. Adi Putra (MAS) +57.776
-OUT-
Farish Hafiy (MAS) 1 laps
Hamad Al-Sahouti (QAT) 1 laps
Shinya Ezawa (JPN) 4 laps

Klasemen Pembalap Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) Round 5: Race 2 Sepang Malaysia, 12 November 2023

1. Veda Ega Pratama (INA) 206 points
2. Amon Odaki (JPN) 137 points
3. Jakkreephat Phuettisan (THA) 132 points
4. Zen Mitani (JPN) 121 points
5. Ryota Ogiwara (JPN) 110 Points
6. Riichi Takahira (JPN) 104 points
7. Shinya Ezawa (JPN) 82 points
8. Hamad Al-Sahouti (QAT) 65 points
9. Farish Hafiy (MAS) 54 points
10. Farres Putra (MAS) 52 points
11. Marianos Nikolis (AUS) 46 points
12. Reykat Fadillah (INA) 38 points
13. Levi Kwan Russo (AUS) 38 points
14. Chessy Meilandri (INA) 38 points
15. Hafizd Fahril Rasyadan (INA) 33 points
16. Ahmad Darwisy (MAS) 29 Points
17. Kiattisak Singhapong (THA) 26 points
18. Burapa Wanmoon (THA) 18 points
19. Sarthak Chavan (IND) 13 points
20. Adi Putra (MAS) 13 points
21. Jorge Raphael Gading (INA) 10 points
22. Kiandra Ramadhipa (INA) 9 points
23. Decksa Almer (INA) 8 points
24. Kitsada Tanachot (THA) 1 points

intronesia logo

intronesia.id adalah patform media digital sebagai opsi ruang informasi yang menyajikan berita dan informasi secara proporsional dan objektif.  "cintai indonesia dengan caramu"

©2024. PT Intro Media Indonesia