Klasemen Grup B Piala Dunia U-17 2023 mengalami perubahan pada Senin (13/11) malam usai Spanyol U-17 dan Uzbekistan menang.
Spanyol berhasil mengkudeta posisi puncak klasemen sementara Grup B Piala Dunia U-17 2023.
Kepastian itu didapat usai Spanyol U-17 mengalahkan Mali U-17 1-0 di Stadion Manahan, Solo, Senin (13/11) sore.
Kemenangan ini membuat Spanyol kini mengoleksi enam poin dari dua pertandingan yang dilakoni. Spanyol pun sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Sementara itu kekalahan dari Spanyol membuat Mali harus turun ke posisi kedua klasemen Grup B dengan mengemas tiga poin dari dua pertandingan yang dijalani.
Sedangkan pada pertandingan lainnya di Grup B, Uzbekistan sukses membantai Kanada 3-0 di Stadion Manahan, Solo, Senin (13/11) malam.
Kemenangan ini membuat Uzbekistan menempati peringkat ketiga klasemen Grup B dengan mengemas tiga poin dari dua pertandingan yang telah dijalani.
Sedangkan kekalahan ini membuat Kanada menempati posisi juru kunci Grup B dengan poin nol lantaran menelan dua kekalahan.
Pada pertandingan terakhir Grup B, Kamis (16/11) mendatang, Mali dan Uzbekistan akan menjalani pertandingan penentuan nasib untuk lolos ke babak 16 besar.
Di laga terakhir, Mali akan menghadapi Kanada. Sedangkan, Uzbekistan akan bertemu Spanyol.