Loading...
You are here:intronesia/introSport./Indonesia Meraih Medali Perak dari Sepak Takraw Putra Nomor Quadrant di Asian Games 2023
Tim sepak takraw putra Indonesia raih perak dari Asian Games 2023
Tim sepak takraw putra Indonesia raih perak dari Asian Games 2023 NOC Indonesia

Indonesia Meraih Medali Perak dari Sepak Takraw Putra Nomor Quadrant di Asian Games 2023

04.10.2023 12:01 WIB
1 menit

Tim sepak takraw putra Indonesia berhasil meraih medali perak dalam ajang Asian Games 2023. Prestasi tersebut diperoleh dari cabang sepak takraw putra nomor quadrant.

Pertandingan final putra quadrant sepak takraw Asian Games 2023 mempertemukan Indonesia dengan Myanmar. Pertandingan berlangsung di JSC Gymnasium, Court 2, Hangzhou, China, pada Rabu (4/10/2023) pagi WIB.

Dalam pertandingan yang berlangsung selama 51 menit tersebut, Indonesia harus mengakui keunggulan Myanmar dengan skor 0-2 dalam dua set.

Pada set pertama, Indonesia kalah dengan skor 13-21, dan pada set kedua, mereka juga kalah dengan skor 22-24.

Meskipun demikian, pencapaian ini membuat tim yang dipimpin oleh Hafidz Muhammad dan rekan-rekannya berhak mendapatkan medali perak.

Myanmar berhasil meraih medali emas pertama mereka dalam Asian Games 2023.

--

Simak fokus dan update Asian Games Hangzhou 2022 (2023) disini!

 
Cek berita, artikel, dan konten INTRONESIA di Google News