Diogo Moreira berhasil memenangkan balapan Moto3 Mandalika Pertamina Grand Prix 2023 setelah melewati pertarungan ketat melawan Diego Alonso di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok, Minggu (15/10).
Balapan Moto3 Mandalika berlangsung dengan sangat menarik. Duel sengit antara Diogo Moreira, Daniel Holgado, Jaume Masia, dan David Munoz terjadi sejak awal balapan.
Holgado yang sedang bersaing dengan Masia dalam perebutan gelar juara dunia Moto3 2023 sempat memimpin balapan. Pada awal balapan, Arbi juga menunjukkan penampilan yang mengesankan dengan naik ke posisi ke-12 setelah memulai balapan dari posisi 15.
Namun, drama terjadi pada lap ke-16 dari total 20 lap balapan. Holgado harus menjalani penalti long lap karena melanggar batas lintasan. Masia kemudian memimpin balapan.
Meskipun sempat turun ke posisi ke-10, Holgado berhasil bangkit dan kembali memimpin balapan. Sayangnya, pembalap KTM Tech3 ini kembali dikenai penalti long lap.
Pada akhirnya, balapan Moto3 dimenangkan oleh Moreira yang finis di depan Alonso dan David Munoz.
Pembalap Indonesia, Arbi Aditama finis di posisi ke-17 tanpa meraih poin. Sementara itu, Mario Aji finis di posisi ke-25.
Hasil Race Moto3 Mandalika 2023
1. Diogo Moreira
2. David Alonso +0,107
3. David Munoz +0,130
4. Collin Veijer +0,190
5. Jose Rueda +0,483
6. Jaume Masia +0,544
7. Taiyo Furusato +0,811
8. Deniz Oncu +0,855
9. Ivan Ortola +1,164
10. Stefano Nepa +1,253
...
17. A.Aditama +12.750
...
25. M.Aji +28.454