Loading...
You are here:intronesia/introSport./Derby Milan di Semifinal Champions League
Romelu Lukaku dan Ibrahimovic
Romelu Lukaku dan Ibrahimovic Pinterest

Derby Milan di Semifinal Champions League

10.05.2023 14:41 WIB
1-2 menit

intronesia.id, AC Milan vs Inter Milan tersaji di semifinal Liga Champions musim ini. Duel Derby Milan kembali hadir di Liga Champions setelah terakhir kali 18 tahun lalu. Milan akan menjadi tuan rumah untuk Inter di San Siro pada leg pertama, Kamis 11 Mei 2023.

Milan vs Inter bakal bersua di semifinal Liga Champions musim ini. Inter memastikan melaju ke empat besar usai imbang 3-3 dengan Benfica pada laga leg kedua perempatfinal di Giuseppe Meazza, Kamis (20/4/2023). Inter unggul agregat 5-3 usai menang 2-0 pada leg pertama.

Sementara Milan lebih dulu memastikan tempat di semifinal setelah imbang 1-1 di kandang Napoli sehari sebelumnya. Rossoneri menyingkirkan Partenopei dengan keunggulan agregat 2-1 karena menang 1-0 di kandang pada leg pertama.

Saling berhadapan di semifinal UCL, Milan memiliki rekor yang lebih baik dari Inter. Mereka telah menjuarai turnamen tersebut 7 kali, sementara Inter hanya 3 kali. Namun hal tersebut tidak bisa di jadikan patokan, mengingat penampilan yang bagus dari Inter selama beberapa tahun kebelakang

Selama beberapa dekade, kedua klub menjadi penyiar di Serie A, kompetisi sepak bola tertinggi di Italia. Laga Derby Della Madonnina selalu ditunggu-tunggu oleh para pecinta sepak bola karena selalu menjadi pertarungan yang alot dan seru. Setiap kali kedua klub bertemu, stadion selalu dipadati ribuan suporter yang memadati tribun untuk mendukung tim kesayangannya.

Cek berita, artikel, dan konten INTRONESIA di Google News