Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri melenggang ke semifinal Denmark Open 2023 usai menyingkirkan wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan, Sabtu (21/10) dini hari WIB.
Bagas/Fikri menang lewat pertarungan tiga gim atas Lee/Yang, 22-20, 19-21, dan 21-15 dalam laga yang berlangsung di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark.
Dalam pertandingan yang berjalan selama 58 menit ini, kedua pasangan menunjukkan permainan sengit. Bagas/Fikri mesti susah payah menaklukkan Lee/Yang.
Di gim pertama, Bagas/Fikri sempat unggul 11-7, tapi disamai oleh ganda Taiwan ini hingga kedudukan menjadi 13-13. Sempat tertinggal 19-20, Bagas/Fikri mampu mengamankan gim pertama dengan skor 22-20.
Pertandingan di gim kedua tidak kalah seru. Bagas/Fikir hanya unggul tipis 11-10 atas Lee/Yang. Kedudukan sempat imbang menjadi 16-16. Lalu, Lee/Yang sukses memenangi gim kedua dengan skor 19-21.
Pada gim penentuan, Bagas/Fikri bermain lebih tenang sehingga tidak banyak melakukan kesalahan sendiri. Mereka unggul 11-8 atas Lee/Yang di interval.
Terus memimpin, Bagas/Fikri akhirnya memastikan kemenangan pada pertandingan ini setelah merebut gim ketiga dengan skor 21-15.
Hasil ini juga membuat Bagas/Fikri berjumpa dengan ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di semifinal Denmark Open 2023.