Lomba Melamun di Solo, Diklaim yang Pertama di Indonesia

06.03.2023 00:17
1 menit
Potret peserta lomba melamun
Potret peserta lomba melamun Tempo

intronesia.id, Solo - Lomba melamun digelar di Solo, lomba melamun ini diinisiasi oleh Jinju Academy, salah satu tempat kursus bahasa Korea yang berlokasi di Jalan DI Panjaitan, Solo, Minggu (5/3/2023). Selama 1 jam, ada sebanyak 400 peserta yang mendaftar untuk mengikuti lomba melamun ini, namun hanya 40 orang yang dipilih. Peserta dari berbagai daerah, antara lain Medan dan Jogja. Sejak pukul 10.00 WIB. Mereka duduk di halaman Jinju Academy, di bawah terik matahari dan menghadap Jl. D.I. Panjaitan.

1186300_720 Lomba Melamun di Solo, Diklaim yang Pertama di Indonesia

Menurut Owner Jinju Academy Desty Konita, ini dalam rangka memperkenalkan budaya unik di Korea Selatan kepada warga. Jinju Academy tak hanya mengajarkan bahasa Korea Selatan dan Jepang namun budaya kedua negara itu. “Menurut riset melamun dapat me-refresh kerja otak agar lebih maksimal kembali,” ujarnya.

Lebih lanjut Desty mengatakan, tujuan diadakan lomba tersebut untuk mengatur ulang pikiran dan mengurangi stress. Selain itu adanya lomba tersebut juga sebagai ajang promosi Jinju Academy agar dikenal oleh warga Solo.

"Dengan tujuan mengatur ulang pikiran dan mengurangi stress sehingga harapannya jadi lebih produktif," ungkapnya.

intronesia logo

intronesia.id adalah patform media digital sebagai opsi ruang informasi yang menyajikan berita dan informasi secara proporsional dan objektif.  "cintai indonesia dengan caramu"

©2024. PT Intro Media Indonesia