Loading...
You are here:intronesia/introCity./Jakarta/Daftar Nama Kabupaten dan Kota di DKI Jakarta
Lokasi DKI Jakarta di Peta Indonesia
Lokasi DKI Jakarta di Peta Indonesia

Daftar Nama Kabupaten dan Kota di DKI Jakarta

26.01.2018 07:01 WIB
1 menit

Daerah Khusus Ibukota Jakarta (DKI Jakarta) adalah ibu kota negara dan kota terbesar di Indonesia.

Jakarta merupakan satu-satunya kota di Indonesia yang memiliki status setingkat provinsi.

Jakarta terletak di pesisir bagian barat laut Pulau Jawa. Dahulu pernah dikenal dengan beberapa nama di antaranya Sunda Kelapa, Jayakarta, dan Batavia. Di dunia internasional Jakarta juga mempunyai julukan J-Town, atau lebih populer lagi The Big Durian karena dianggap kota yang sebanding New York City (Big Apple) di Indonesia.

Jakarta memiliki luas sekitar 661,52 km² (lautan: 6.977,5 km²). Wilayah metropolitan Jakarta (Jabodetabek) merupakan metropolitan terbesar di Asia Tenggara atau urutan kedua di dunia.

Berikut adalah daftar 1 kabupaten administrasi dan 5 kota administrasi di provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta (DKI Jakarta) per 2018

NamaPusat PemerintahanJumlah KecamatanKelurahan /Desa
Daerah Khusus Ibukota JakartaKota Administrasi Jakarta Pusat44267/-
Kabupaten Administrasi Kepulauan SeribuPulau Pramuka26/-
Kota Administrasi Jakarta BaratKembangan856/-
Kota Administrasi Jakarta PusatMenteng844/-
Kota Administrasi Jakarta SelatanKebayoran Baru1065/-
Kota Administrasi Jakarta TimurCakung1065/-
Kota Administrasi Jakarta UtaraKoja631/-

*Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia

 

Cek berita, artikel, dan konten INTRONESIA di Google News