Gibran Buka Layanan Pengaduan di Istana Wapres, Masyarakat Bisa Langsung Datang

11.11.2024 08:24
1 menit
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka saat melakuka kunjungan ke Pasar Tradisional Kahayan, Palangkaraya, Kaimantan Tengah, Senin (4/11/2024)
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka saat melakuka kunjungan ke Pasar Tradisional Kahayan, Palangkaraya, Kaimantan Tengah, Senin (4/11/2024) IG Gibran Rakabuming Raka

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka membuka layanan pengaduan dari masyarakat Indonesia. Pengaduan ini terbuka untuk umum dan masyarakat dapat langsung datang ke Istana Wakil Presiden di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

"Jadwalnya dari hari Senin-Jumat, jam 08.00-14.00 WIB. Kami juga membuka akses melalui WhatsApp 081117042207," tulis Gibran di laman akun Instagramnya gibran_rakabuming, Minggu (10/11/2024).

Unggahan Wapres Gibran itu mendapat respons positif dari warganet. 

"Keren banget mas Wapress disaat biasanya pejabat menutup akses karena kesibukan. Tetapi ini justru buat gebrakan dengan membuka layanan pengaduan," tulis @cahayasafitriningsih.

"Dulu ngladeni warga Solo, sekarang untuk seluruh rakyat indonesia. Sehat dan selalu migunani, mas'e @gibran_rakabuming," tulis @wenny_arnita.

"Kereeennn banget sih mas Wapres @gibran_rakabuming satset," tulis @meysinurat.

intronesia logo

intronesia.id adalah patform media digital sebagai opsi ruang informasi yang menyajikan berita dan informasi secara proporsional dan objektif.  "cintai indonesia dengan caramu"

©2024. PT Intro Media Indonesia