Loading...
You are here:intronesia/intro./Menumbuhkan Cinta Baca pada Anak: Tips dan Trik Agar Anak Gemar Membaca
Menumbuhkan Cinta Baca pada Anak: Tips dan Trik Agar Anak Gemar Membaca

Menumbuhkan Cinta Baca pada Anak: Tips dan Trik Agar Anak Gemar Membaca

16.10.2023 16:32 WIB
2-3 menit

Pernahkah Anda bertemu dengan anak yang selalu asyik dengan buku bacaannya disetiap kesempatan? Atau sebaliknya, pernahkah Anda menjumpai anak yang tidak tertarik sama sekali dengan berbagai buku bacaan?

Kedua kebiasaan tersebut tidak didapatkan serta merta, namun perlu pembiasaan sejak dini. Bila sejak kecil anak sudah diperkenalkan dengan buku-buku bacaan maka anak akan gemar membaca, begitu juga sebaliknya, bila anak tidak terbiasa dengan lingkungan yang gemar membaca, maka anak pun tidak tertarik dengan bacaan.

Seperti kita ketahui, buku merupakan jendela ilmu pengetahuan. Dengan membaca buku, kita bisa menyerap banyak informasi, berkelana ke berbagai negara yang belum pernah kita datangi, keluar angkasa, bahkan ke dunia dongeng sekalipun.

Intinya, dengan banyak membaca maka pengetahuan kita akan bertambah dan bertambah. Jadi, sayang bukan jika anak tidak gemar membaca, pengetahuannya tentang banyak hal akan terbatas.

Bagaimana caranya membuat anak kita gemar membaca?

Kenalkan buku sejak dini

Gemar membaca perlu ditanamkan sejak dini, kenalkan dengan memberikan buku-buku cerita yang cocok untuk balita, yaitu buku yang memiliki banyak gambar dengan tulisan yang sedikit.

Pilihkan juga gambar-gambar yang berwarna terang yang akan lebih menarik dibandingkan dengan gambar yang hitam putih. Penting juga untuk membiarkan anak memilih sendiri buku yang ingin dibacanya, sehingga ia akan lebih antusias dalam membaca.

Bacakan buku cerita dengan menarik

Sediakan waktu untuk membacakan cerita-cerita dari buku, dalam membacakan cerita tersebut, usahakan untuk sehidup mungkin sehingga anak seolah-olah berada di dalam cerita tersebut.

Atur nada suara dan bumbui dengan gerakan-gerakan tubuh yang berekspresi untuk membangun suasana yang hidup. Bahkan bayi pun dapat menikmati buku yang dibacakan, yaitu dari irama suara dan kehangatan tubuh pembaca yang memangkunya.

Jadikan orang tua sebagai contoh

Yang tidak kalah penting, orang tua harus menjadi contoh yang baik agar anak gemar membaca. Bila orang tua gemar membaca, sering terlihat membaca koran atau majalah oleh anak, menyediakan bacaan yang memadai, dan mengatur suasana rumah yang mendukung untuk membaca, maka niscaya anak akan ikut gemar membaca.

Buatlah membaca menjadi kegiatan yang menyenangkan

Selain membaca buku cerita, ada banyak cara lain untuk memperkenalkan anak pada kegiatan membaca. Misalnya, mengunjungi perpustakaan bersama, mengadakan waktu membaca bersama di keluarga, atau mengikuti komunitas membaca di sekolah atau lingkungan sekitar.

Dengan membuat membaca menjadi kegiatan yang menyenangkan dan terlibat dalam aktivitas tersebut, anak akan semakin tertarik dan gemar membaca.

Berikan pujian dan dorongan

Ketika anak menunjukkan minat dan usaha dalam membaca, berikan pujian dan dorongan positif. Ini akan memotivasi anak untuk terus melibatkan diri dalam kegiatan membaca dan meningkatkan kepercayaan dirinya.

Dalam mengembangkan kegemaran membaca pada anak, konsistensi dan kesabaran juga sangat penting. Setiap anak memiliki minat dan preferensi yang berbeda, jadi perlu memberikan ruang bagi anak untuk menemukan jenis buku atau genre yang mereka sukai.

Dengan memberikan dukungan dan lingkungan yang mendukung, kita dapat membantu anak-anak kita menjadi gemar membaca dan membuka pintu dunia pengetahuan yang luas bagi mereka.

Cek berita, artikel, dan konten INTRONESIA di Google News